Jakarta adalah ibukota negara Indonesia yang kaya dengan kuliner khas suku Betawi. Apabila kamu termasuk orang yang belum pernah ke Jakarta atau hanya mengetahui sedikit makanan khas Jakarta, tenyata kulier Betawi unik, kaya dengan warna dan cita rasa. Makanan ringannya dapat mudah didapati ditukang yang menjualnya dijalanan. Kue keringnya pun sangat cocok sebagai oleh-oleh untuk buah tangan dibawa kedaaerah asal. Berikut adalah beberapa kuliner tradisional Betawi yang recommended banget.
- Akar Kelapa
Penganan yang hampir tidak pernah terdengar lagi adalah Akar Kelapa. Kue kering khas Betawi, penganan manis bercampur gurih. Cemilan teman kopi atau teh yang biasa disantap disiang hari. Seperti namanya, bentuk cemilan wajib lebaran ini berbentuk seperti akar kelapa.
- Biji Ketapang
Satu lagi penganan khas Betawi yang biasa ditemukan saat Hari Raya Idul Fitri, biji ketapang. Cemilan renyah ini terbuat dari campuran tepung terigu dan kelapa muda. Bahannya sederhana dan mudah didapat, tapi sudah sulit ditemukan di rumah-rumah dan kepopulerannya sudah memudar.
Camilan ini paling cocok ditemani minum teh atau kopi sambil santai disore hari, juga pas untuk disuguhi pada tamu dadakan. Biji ketapang bukan saja ada di Jakarta, makanan ringan ini juga dapat ditemukan didaerah lain dengan campuran bahan yang berbeda.
- Geplak Betawi
Penganan yang sering ditemukan pada acara istimewa seperti pernikahan ini memiliki tampilan dan tekstur seperti tape. Geplak betawi bercita rasa manis. Lembut dengan taburan gula manis. Pembuatan geplak adalah dengan cara diaduk dengan tangan dengan esdikit dipukul, dari sanalah nama geplak berasal.
- Bir Pletok
Minuman yang dibuat dari panduan rempah-rempah seperti jahe, daun pandan wangi, serai dan kayu secang yang memberikan warna merah setelah diseduh air panas, menyehatkan tanpa campuran alkohol sama sekali. Bisa dibilang minuman khas Betawi ini lebih menyerupai jamu namun tidak pahit atau memabukkan. Bir pletok umumnya dikonsumsi malam hari terutama ketikaa cuaca dingin.
- Dodol Betawi
Walaupun bukan cemilan asli betawi, dodol adalah penganan wajib disaat Hari Raya Lebaran, idul Adha, Pernikahan dan acara-acara lainnya. Dodol Betawi mungkin memiliki warna hitam kecokelatan yang biasa, campurannya adalah ketan putih, ketan hitam, dan durian.
Penganan ini cukup terkenal sebagai oleh-oleh para pengunjung Jakarta sebagai buah tangan yang dapat dibawa kekota asalnya.
- Kembang Goyang
Makanan yang bentuknya seperti Kembang Goyang yang dibuat denga cara digoyang-goyangkan banyak ditemukan di Jakarta dijuala dalam bentuk toples. Kue tradisional ini cukup digandrungi oleh masyarakat dari berbagai kota seperti Bandung, Bogor, Malang, Surabaya dan banyak ditemukan diberbagai toko oleh-oleh bahkan diluar Jakarta.
Awalnya penganan ini hanya memiliki cita rasa manis, namun kini varian rasa baru yang beragam semakin mudah ditemukan. Oleh karena itu kue kering tradisional ini masih sangat digemari oleh berbagai kalangan.
- Kue cincin
Betawi sangat kaya dengan kue-kue tradisional, salah satunya adalah kue cincin yang bentuk seperti cincin atau donut. Bahan dasar Kue ini terbuat dari gula merah dengan campuran sagu sehingga memiliki rasa manis bercampur gurih. Ukurannya yang kecil, hingga bisa disematkan di jemari sehingga memakannya tidak akan cukup satu. Kue inipun dapat ditemukan dikota kota lain seperti Bandung, kue cincin dikenal dengan sebutan kue ali agrem.
- Kue Rangi
Bila anda menyukai makanan yang manis, Betawi adalah surganya. Aneka penganan manis dapat ditemukan disini, termasuk Kue Rangi yang berbahan tepung kanji dengan campuran kelapa parut panggang. Kemudian kue rangi disajikan dengan olesan gula merah yang telah tambahan tepung kanji agar sedikit kental. Kue ini dibuat dengan cara dipanggang dalam cetakan khusus Saat dimakan, anda akan merasa manisnya gula merah dan gurihnya parutan kelapa..
- Kue Pepe
Kreasi penganan manis khas Betawi yang ini adalah andalan acara pesta atau nikahan. Kue pepe yang tentunya sudah sangat familiar dan masih banyak ditemukan ditempat umum. Kue dengan tampilan cantik ini memiliki lapisan warna warni berlapis. Memiliki tekstur legit saat digigit dan harus disantap dengan kertas atau daun agar tidak lengket ditangan.
- Wajik Betawi
Kue warisan nenek moyang tradisional Betawi ini terbuat dari beras ketan yang dicampur dengan gula, santan, dan parutan kelapa. Tampilan Kue ini warna-warni cerah seperti merah, kuning, hijau dan dibungkus kertas minyak bening. Rasanya manis cocok dipadukan dengan teh tawar atau kopi pahit.
Beberapa daerah lain memiliki versi wajik juga didaerahnya, kekhasan wajik betawi adalah penggunaan kertas minyaknya, kalau daerah lain biasanya menggunakan daun pisang.
- Toge Goreng
Makanan khas Betawi ini cukup mengenyangkan dengan campuran mie kuning, toge, dan daun kucai. Semua digoreng menggunakan air, bukan minyak dan disajikan dengan toge bersama lontong, tauco dan oncom. Toge goreng bercita rasa renyah dari toge, asam manis yang dihasilkan dari tauco dan oncomnya.
- Kue Ape
Kue ape ini termasuk jajanan yang tak pernah lekang ditelan zaman. Masih banyak penjual yang menajajkan penganan ini dengan greobak, didepan sekolah atau didaerah perumahan. Kue dengan bentuk bulat tipis dengan pinggiran garing serta benjolan pada bagian tengahnya., didominasi warna hijau. Kue murah meriah dan digandrungi ini adalah hasil paduan tepung beras atau terigu dengan air daun suji.
- Gabus Pucung
Gabus pucung adalah ikon kuliner warga Betawi, banyak daerah di Jakarta mengunakan nama puncung, seperti Kampung Teluk Puncung. Kampung Pondok Puncung dan Pasar Puncung. Nama gabus pucung adalah bahan utama pembuatannya, yakni ikan gabus dan buah pucung. Keduanya mudah ditemukan diwilayah Jakarta.
- Kerak Telor
Menu ikon Betawi ini paling mudah ditemuan kala Pekan Raya Jakarta. Pembuatan kerak telor ini khas dengan campuran beras, parutan kelapa panggang, telor bebek, ebi kering serta bumbu lainnya, yang dimasak dengan wajan khusus dengan api arang yang menambah aroma khas. Tekstur yang crunchy dengan ketan legit paling pas disantap saat hangat, karena bila dingin akan merubah teksturnya.
- Asinan Betawi
Asinan di Indonesia yang paling terkenal adalah asinan Bogor dan Asinan Betawi. Asinan Bogor berisikan buah sementara Asinan Betawi adalah paduan sayuran seperti sawi, kembang kol, tauge. Selada, kacang tanah goreng dan tahu. Kuliner menyegarkan ini memiliki cita rasa manis, giruh, pedas dan asam yang kaya, ditambah denga rasa garing dari tambahan kerupuk mie kuning.
Makanan ini banyak ditemukan diberbagai penjuru Jakarta. Harganya ramah di kantong dan rasanya sangat meriah. Kamu belum merasakan sensasi Betawi yang sesungguhnya kalau belum mencoba asinan ini.
Itulah sejumlah makanan khas Betawi yang patut dicoba dila ingin merasakan makanan otentik Jakarta. Karena Betawi terletak di Jakarta, ibukota yang banyak dikunjungi oleh masyarakat dari berbagai daerah di Indonesia, jadi sangat besar makanan khas Betawi, dipengaruhi oleh makanan dari luar kota atau dapat juga ditemukan didaerah lain. Tanpa mengabaikan asal muasalnya, kekayaan kuliner nusantara perlu diketahui dan dilestarikan.